Manfaat Air Nabeez dan Cara Membuatnya

Hallo para pembaca yang budiman kembali di Hananfirda’s blog, sekarang kita akan membahas manfaat air nabeez, selamat membaca….

Air nabeez adalah air rendaman (infused water) kurma atau kismis. Kurma atau kismis yang dimasukkan ke dalam wadah tertutup yang sudah berisi air masak, dan direndam semalaman untuk diminum keesokan paginya. 

Resep Membuat Air Nabeez

Untuk membuat air rendaman kurma cukup mudah. Kamu hanya perlu menyiapkan kurma dan segelas air matang. Kurma yang digunakan disarankan berjumlah ganjil. Lalu mendiamkan kurma ke dalam air matang selama 8–12 jam dan bisa meminumnya di saat sahur dan buka puasa.

Manfaat Air Nabeez

1. Mencegah Kanker

Antioksidan yang terkandung dalam buah kurma adalah flavonoid yang berfungsi sebagai penangkal radikal bebas, penyebab utama kerusakan sel yang mengarah pada risiko kanker.

2. Baik Untuk Kesehatan Pencernaan

Kurma mengandung serat yang berfungsi untuk menjaga kesehatan pencernaan dan mencegah terjadinya sembelit. 

3. Menyeimbangkan Gula Darah

Para ahli justru percaya bahwa kurma berpotensi untuk membantu mengontrol gula darah karena indeks glikemiknya yang rendah. Selain itu kurma juga mengandung serat dan antioksidan tinggi, yang bermanfaat untuk mengontrol kadar gula pada penderita diabetes.

4. Meningkatkan Kesehatan Otak

Mengonsumsi kurma dipercaya dapat membantu meningkatkan fungsi otak. Oleh karena itu, kurma dianggap dapat membantu mencegah terjadinya penyakit Alzheimer.

5. Meningkatkan Kesehatan Tulang

Kurma mengandung banyak mineral termasuk fosfor, kalium, kalsium, dan magnesium yang baik unuk kesehatan tulang.

6. Membantu Proses Persalinan

Mengonsumsi kurma saat akhir masa kehamilan dapat meningkatkan terjadinya kontraksi.

7. Mengandung Antioksidan

Antioksidan dapat melindungi tubuh dari radikal bebas, yang dapat menyebabkan timbulnya penyakit berbahaya di tubuh. Ada tiga jenis antioksidan utama yang terdapat pada kurma, yaitu flavonoid, carotenoid, dan asam fenolat.

8. Mencegah Anemia

Zat besi yang terkandung dalam kurma cukuplah tinggi, sehingga mampu mengurangi resiko anemia.

9. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Buah ini juga ternyata mengandung antioksidan asam fenolik yang terkenal karena sifat antiradangnya. Asam fenolik dipercaya dapat membantu menurunkan risiko Anda terkena hipertensi, penyakit jantung, dan stroke.

10. Membantu Menurunkan Berat Badan

Mengandung 284 kalori dan 76 gram karbohidrat. Ini menjadikan kurma sebenarnya sebagai makanan yang tinggi kalori. Namun di sisi lain, buah ini juga tinggi serat dan protein jenis tak larut. Kandungan dua jenis gizi tak larut yang lebih tinggi ini membantu Anda merasa kenyang lebih lama. 

Nah, itulah manfaat dari air nabeez, semoga bermanfaat ya… nantinkan postingan selanjutnya yang semoga semakin bermanfaat

See u


12 Cara Merawat Kesehatan Ginjal

Hello good readers, kembali lagi di hananfirda’s blog, kali ini kita akan membahas tentang hal yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan ginjal. Apa sajakah itu? Let’s see

Ginjal adalah organ ekskresi dalam vertebrata yang berbentuk mirip kacang. Dalam manusia dewasa, ukuran ginjal sekitar 11 sentimeter panjangnya. Ginjal menerima darah dari sepasang arteri renalis, dan darah keluar lewat vena renalis. Setiap ginjal berhubungan dengan ureter, tabung yang membawa urin keluar ke kandung kemih.
(Wikipedia)

Cara Menjaga Kesehatan Ginjal

1. Cek Secara Teratur Kadar Gula Darah

kadar gula darah yang tinggi membuat ginjal bekerja ekstra setiap saat sehingga mudah mengalami kerusakan. Maka dari itu setiap orang wajib untuk mengontrol kadar gula darahnya secara teratur.

2. Awasi Tekanan Darah dan Kontrol Terus Fungsi Ginjal

Tekanan darah yang tinggi juga membuat ginjal bekerja ekstra setiap detik dan lama-kelamaan bakal mengalami kerusakan. Pengecekan fungsi ginjal secara rutin saban tahun juga bentuk pencegahan dan deteksi dini fungsi ginjal. 

3. Jangan Merokok / Stop Merokok / Hindari Asap Rokok

merokok dapat merusak pembuluh darah juga ginjal. Berhenti merokok dan hindari asap rokok untuk menjaga kesehatan ginjal.

4. Cukupi Kebutuhan Mineral

Ginjal berfungsi untuk menjaga keseimbangan air di dalam tubuh. Oleh karena itu, selalu konsumsi air yang cukup.

5. Jaga Berat Badan

Orang yang obesitasi risikonya terkena penyakit ginjal kronik lebih besar dibandingkan mereka yang memiliki berat badan ideal. 

6. Lakukan Aktivitas Fisik Yang cukup

Anda bisa memulai hidup sehat dengan banyak melakukan aktivitas fisik. Cobalah untuk melakukan olehraga secara rutin dari sekarang.

7. Konsumsi Buah Naga

Kandungan serat pada buah naga mencapai 0,7-0,9 gram per 100 gram. Di dalam saluran penceraan, serat akan mengikat asam empedu (produk akhir kolesterol) dan kemudian dikeluarkan secara bersamaan bersama tinja.

8. Konsumsi Ikan yang Mengandung Asam Lemak Omega 3

Asam lemak Omega-3 telah terbukti dapat menurunkan risiko denyut jantung abnormal, menurunkan kadar trigliserida dan tekanan darah dan sangat bagus untuk kesehatan ginjal.

9. Konsumsi Sayur Bayam

Bayam memiliki kandungan vitamin A, C, K, folat, dan beta-koretan yang sangat baik untuk kesehatan tubuh seperti kesehatan ginjal.

10. Konsumsi Buah Nanas

Nanas mengandung potassium yang cenderung rendah, sehingga buah ini aman dikonsumsi untuk ginjal.

11. Konsumsi Buah Apel

Buah apel juga aman dikonsumsi untuk kesehatan ginjal. Apel merupakan sumber pektin yang baik.

12. Konsumsi Buah Strowbery

Selain antioksidan, buah ini juga mengandung serat dan nutrisi yang baik untuk jantung serta ginjal karena kemampuannya dalam mencegah peradangan. 

Nah, itulah good Readers sedikit pengetahuan tentang hal yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan ginjal. Semoga bermanfaat, nantikan postingan selanjutnya.

See u

11 Makanan yang Mampu Atasi Anemia

Haii good readers, kembali lagi di hananfirda’s blog, oke sekarang kita akan membahas tentang makanan – makanan yang dapat mengatasi anemia. So, simak terus, jangan skip. Let’s go!!!!

Anemia (dalam bahasa Yunani: ἀναιμία anaimia, artinya kekurangan darah, dari ἀν- an-, “tidak ada” + αἷμα haima, “darah”, disebut juga kurang darah) adalah keadaan saat jumlah sel darah merah atau jumlah hemoglobin (protein pembawa oksigen) dalam sel darah merah berada di bawah normal. Sel darah merah mengandung hemoglobin yang memungkinkan mereka mengangkut oksigen dari jantung yang diperoleh dari paru-paru, dan kemudian mengantarkannya ke seluruh bagian tubuh. (Wikipedia)

1. Daging Merah

Penderita anemia juga diwajibkan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin B12. Daging merah diteliti mengandung zat besi dan B12 yang dibutuhkan tubuh. Bahkan, zat besi yang ada di dalam daging merah dipercaya lebih mudah diserap tubuh dibandingkan zat besi dari sayur.

2. Kurma

Kurma merupakan buah yang mengandung vitamin c, vitamin B complex, dan zat besi.
Maka dari itu, rutin mengonsumsi kurma, sangat baik untuk meningkatkan sel darah merah.

3. Alpukat

Asam folat adalah bentuk vitamin B kompleks yang larut dalam air dan berfungsi untuk memproduksi DNA hingga membentuk sel darah merah.

4. Sayuran Hijau

Kurang lebih setengah populasi di negara-negara berkembang terkena anemia karena kekurangan zat besi” ungkap Dr. Omar Dary, dari Badan Pengembangan Internasional Amerika Serikat (USAID). Untuk menambah zat besi, salah satu makanan yang bisa dikonsumsi adalah sayuran hijau.

5. Cukupi Kebutuhan Vitamin C

Vitamin C membantu tubuh dalam memaksimalkan penyerapan zat besi. Jadi mengonsumsi vitamin C sangat penting untuk mencegah dan mengatasi anemia.

6. Buah Delima

Delima mengandung kalsium, zat besi, vitamin C dan lain sebagainya. Zat besi yang banyak ditemukan di buah delima dapat menjadi salah satu alternatif makanan penambah darah yang enak.

7. Brokoli

Kandungan zat besi, vitamin C, vitamin dan lain sebagainya dapat membantu tubuh untuk memproduksi hemoglobin yang cukup untuk tubuh.

8. Coklat

Coklat yang paling sehat untuk dikonsumsi ialah dark cokelat. Dalam 28 gram dark coklat dapat mengandung 3,3 mg zat besi. Dengan mengkonsumsi dark coklat kamu bisa menambah darah, mengurangi risiko serangan jantung dan stroke. 

9. Biji Labu

Jika mengonsumsi biji labu tubuh bisa memproduksi lebih banyak hemoglobin karena kebutuhan zat besi tercukupi. Selain zat besi, biji labu juga mengandung vitamin K, seng, dan mangan untuk meningkatkan hemoglobin.

10. Makanan Kaya Vitamin B12

Vitamin B12 mampu meningkatkan fungsi sumsum tulang agar lebih banyak menghasilkan sel darah merah normal. Apabila Anda kekurangan vitamin B12, sel darah merah yang dihasilkan tubuh bisa tidak normal bentuknya; cenderung oval dan tidak bulat pipih. Sel darah merah yang tidak berkembang sempurna juga lebih cepat mati.

11. Makanan Tinggi Vitamin A

Kekurangan asupan makanan mengandung vitamin A juga berisiko membuat zat besi di dalam tubuh tidak dapat terserap baik. Alhasil, produksi sel darah merah berkurang juga. 

Nah, itulah good readers sedikit pengetahuan tentang makanan – makanan yang mampu mengatasi anemia. Oke good readers jangan lupa like, komen, share, dan jangan lupa pula, nantikan postingan selanjutnya.

Kutu Air dan Cara Mengatasinya

What’s up good readers welcome back to Hananfirda’s blog. Gimana kabarnya sahabat sehat? Semoga selalu sehat ya. Oke, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang kutu air.

Kutu air adalah sebutan awam bagi sejumlah krustasea kecil penghuni air. Kutu air bukan serangga dan tidak hidup sebagai parasit, sebagaimana banyak kutu yang hidup di luar air. Secara taksonomi, hewan yang disebut kutu air termasuk dalam genera Daphnia (paling umum), Cyclops, Bosmina, dan Diaptomus. Kutu air merupakan bagian dari zooplankton. (Wikipedia)

Penyebab Kutu Air

Penyebab penyakit kutu air adalah infeksi jamur yang mudah menular, seperti Trichophyton, Microsporum, dan  Epidermophyton. Selain di tangan, infeksi jamur ini juga bisa menyebar ke bagian tubuh lain, seperti kaki, kulit kepala, paha, dan kuku kaki.

Berikut adalah beragam faktor yang dapat meningkatkan risiko Anda terkena kutu air

1. Orang yang setiap hari beraktivitas tanpa alas kaki, misalnya di sawah, ladang, laut, atau pasar atau di tempat yang rawan terserang Kutu Air, bila tidak rajin mencuci tangan dan kaki segera setelah beraktivitas.

2. Kutu Air juga dapat orang yang aktif di luar ruangan serta sering berkeringat, misalnya yang hobi berolahraga yang menggunakan kaus kaki tebal dan sepatu ketat, seperti sepak bola, basket dan bulu tangkis.

3. Berbagi penggunaan pakaian, sarung tangan, atau handuk dengan orang lain, terutama saat sedang berkeringat.

4. Sering bersentuhan dengan hewan peliharaan atau hewan ternak.

5. Berbagi benda pribadi, seperti handuk, kaus kaki, atau sepatu.

Gejala terkena Kutu Air

1. Kulit kering, menebal, mengeras, dan kasar di telapak atau sisi kaki.

2. Kulit retak – retak dan mengelupas.

3. Muncul Lepuhan yang sangat gatal.

Cara mencegah kutu air

1. Bersihkan kaki secara rutin. Gunakan salep pencegah infeksi jamur.

2. Gunakan sepatu yang ringan, bersih dan tidak sempit.

3. Gunakan alas kaki jika hendak ke sarana publik seperti pasar, pemandian umum. Gunakan juga saat pergi ke sawah.

4. Pakailah kaos kaki yang bersih, dan jangan lupa dicuci jika ingin di pakai lagi.

5. Jangan berbagi dengan orang lain peralatan pribadi seperti handuk dll.

Cara mengobati kutu air

1. Sari Cuka Apel

Cobalah untuk merendam kaki dalam cairan sari cuka apel beberapa menit, kemudian keringkan kaki seperti biasa.

2. Baking Soda

Pengobatan rumahan ini tidak menghilangkan rasa gatal di kaki, namun akan menyerap kelembaban di bagian dalam sepatu, sehingga jamur kutu air ini tidak menyebar.

3. Bawang Putih

Untuk mengusir kutu air yang membandel, cukup cincang halus beberapa siung bawang putih dan tambahkan dalam air. Gunakan campuran tersebut untuk merendam kaki selama 30 menit.

4. Garam

Garam juga memiliki kandungan anti bakteri dan anti jamur yang cukup tinggi. Caranya, cukup campurkan dua sendok makan garam ke dalam air hangat. Lalu, rendam kaki selama 5 sampai 10 menit. Ulangi kegiatan ini beberapa kali sampai kaki yang terkena kutu air benar-benar sembuh.

Nah good people, inilah sekilas tentang kutu air. Semoga bermanfaat ya…. nantikan postingan selanjutnya. Jangan lupa like dan komen, jangan lupa juga di share ya.

See u

Tenaga Medis Garda Pertama Lawan Corona

Assalamualaikum good people, welcome back to read hananfirda’s blog. Bagaimana kabarnya hari ini? Semoga selalu sehat ya.


Oke good people, masih seputar Virus Corana, kita akan membahas tentang Pahlawan kita dalam menangani virus ini yaitu Tenaga Medis. Apa saja yang akan kita Bahas ? Let’s see…

1. Alat Pelindung Diri Tenaga Medis

Di lansir dari Tempo. co ketua Tim Airborne Disease Rumah Sakit Umum Pusat Dr Sardjito Yogyakarta, Ika Trisnawati, mulai was-was dengan persediaan alat pelindung diri (APD) di rumah sakit tersebut yang mulai menipis. Padahal saat ini, RS tersebut sedang merawat beberapa pasien positif Corona.

Hingga Sabtu, 21 Maret 2020, tercatat sudah ada 450 kasus positif dari 17 Provinsi di Indonesia. Angka ini diprediksi akan terus melonjak dalam beberapa pekan ke depan. Namun melonjaknya angka pasien, nyaris tak diimbangi dengan kesiapan pemerintah menyediakan APD yang cukup untuk menangani para pasien.

Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) mengatakan setidaknya ada 23 tenaga kesehatan yang terpapar Virus Corona atau Covid-19, saat menjalankan tugasnya.

“Penyebabnya karena minimnya APD. Banyak rumah sakit yang tidak menyediakan APD. Tapi petugas kesehatan tetap diminta kerja,” ujar Ketua Umum PB IDI Daeng M Faqih, saat dihubungi Tempo, Sabtu malam, 22 Maret 2020. (Tempo.co)

2. Bagaimanakah keadaan mereka ? Apakah ada yang meninggal?

Menurut wakil ketua Komisi IX Melki Laka Lena, beliau mengatakan pemerintah tidak hanya memberikan insentif kepada para tenaga medis seperti dokter dan perawat.

Pemerintah juga harus memperhatikan keselamatan tenaga medis dalam menangani wabah virus corona dengan memenuhi ketersediaan alat pelindung diri (APD).

Melki mengatakan, pemerintah harus mempercepat distribusi alat pelindungan diri (APD) untuk tenaga medis ke rumah sakit yang menjadi rujukan pasien covid-19.

Pemerintah dapat memanfaatkan hubungan baik dengan negara-negara lain untuk mendapatkan stok APD yang tengah diperebutkan 180 negara terdampak virus corona.

Melki juga meminta, jajaran direksi rumah sakit mempersiapkan para tenaga medis yang sehat secara fisik dan psikis untuk menangani pasien Covid-19.

Ia mengimbau, direksi rumah sakit untuk tidak memaksa para tenaga medis untuk menangani pasien Covid-19.

Sebelumnya diberitakan, Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) mengumumkan, enam dokter yang bertugas menangani wabah virus corona (Covid-19) di Indonesia meninggal dunia.
(Kompas.com)

3. Bagaimana Perhatian Pemerintah ?

Jokowi mengatakan, pemerintah telah sepakat akan memberikan insentif bulanan. Mereka yang akan mendapatkan insentif ini mulai dari dokter spesialis, bidan, perawat hingga tenaga medis lainnya.

“Pada kesempatan ini, kemarin kita telah rapat dan telah diputuskan setelah dihitung Menkeu bahwa akan diberikan insentif bulanan kepada tenaga medis. Dokter spesialis diberikan Rp 15 juta, dokter umum dan dokter gigi Rp 10 juta, bidan dan perawat Rp 7,5 juta dan tenaga medis lainnya Rp 5 juta,” ujarnya usai mengunjungi Wisma Atlet, Senin (23/3/2020).

Jokowi juga menyampaikan duka cita terhadap tenaga medis yang telah gugur saat berjuang menangani pasien COVID-19. Dia berharap yang terbaik untuk almarhum maupun keluarga yang ditinggalkannya.
(Detikfinance)

4. Apa yang harus kita lakukan untuk meringankan beban Tenaga Medis ?

Good readers pasti sudah tahu jawabanya. Ya benar, kita harus menaati peraturan untuk tetap ada di dalam rumah. Menjauhi keramaian, dan jangan bersentuhan sengan penderita.

Oke good people, semoga info-infonya bermanfaay ya, stay health, jangan lupa cuci tangan. Nantikan postingan selanjutnya.

See u





Cegah Covid-19? Jaga Sistem Imun !

What’s up good readers also good people, welcomeback to read hananfirda’s blog, sekarang kita bakal membahas tentang sistem kekebalan tubuh kita, mengingat karena adanya bencana nasional yaitu virus corona, kita akan membahas makanan apa saja sih yang baiknya kita konsumsi untuk menjaga sistem imun kita.

Sistem imun atau sistem kekebalan adalah sel-sel dan banyak struktur biologis lainnya yang bertanggung jawab atas imunitas, yaitu pertahanan pada organisme untuk melindungi tubuh dari pengaruh biologis luar dengan mengenali dan membunuh patogen. Sementara itu, respons kolektif dan terkoordinasi dari sistem imun tubuh terhadap pengenalan zat asing disebut respons imun. Agar dapat berfungsi dengan baik, sistem ini akan mengidentifikasi berbagai macam pengaruh biologis luar seperti dari infeksi, bakteri, virus sampai parasit, serta menghancurkan zat-zat asing lain dan memusnahkan mereka dari sel dan jaringan organisme yang sehat agar tetap berfungsi secara normal. (Wikipedia)

Pentingnya menjaga kekebalan tubuh

Sistem imun (kekebalan tubuh) merupakan salah satu fungsi tubuh yang sangat penting, tanpa adanya imun maka akan mudah sekali terserang penyakit yang disebabkan dari bakteri dan juga virus.

Makanan yang baik untuk jaga Imun Tubuh

1. Paprika Merah

Jika Anda berpikir buah jeruk memiliki vitamin C paling banyak dari buah atau sayuran, pikirkan lagi. Paprika merah mengandung vitamin C dua kali lebih banyak dari jeruk. Paprika merah juga sumber beta karoten yang kaya.

2. Brokoli

Brokoli dilengkapi dengan vitamin dan mineral. Dikemas dengan vitamin A, C, dan E, serta banyak antioksidan dan serat lainnya, brokoli adalah salah satu sayuran tersehat yang bisa Anda santap.

3. Makanan yang mengandung Zinc

Zinc diperlukan untuk menjaga daya tahan tubuh agar tetap sehat. Zinc dapat membantu menjaga kemampuan tubuh untuk membuat sel dan enzim baru, memproses karbohidrat, lemak dan protein dalam makanan, serta mempercepat penyembuhan otot dan luka. Selain itu, Zinc juga dapat membantu mencegah pilek, virus, dan meminimalkan gejala untuk penderita alergi dan demam. Makanan yang banyak mengandung zinc adalah daging merah, kerang, telur, kacang-kacangan, dan
biji-bijian.

4. Kaldu Tulang

Kaldu tulang merupakan salah satu makanan yang dapat menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh. kaldu tulang penuh dengan kandungan L-Glutamine dan asam amino esensial yang berfungsi untuk mendukung perbaikan sel, termasuk dinding saluran usus. Usus yang sehat sangat penting untuk sistem kekebalan tubuh yang kuat.

5. Jahe

Kandungan antioksidan dalam jahe dipercaya dapat mengatasi gejala pilek, flu, mual, perut kembung, dan sebagainya. Jahe dapat menstimulasi respon pertahanan pada pernapasan atas dan mukosa pencernaan membantu tubuh menangkis infeksi. Itulah mengapa jahe sangat bagus untuk melawan infeksi bakteri dan virus.

6. Makanan yang banyak mengandung Vitamin C

Vitamin C penting untuk menjaga kekebalan dan meningkatkan daya tahan tubuh yang lemah. vitamin C lebih bagus dikonsumsi dari makanan secara utuh dibandingkan dengan dijus. Membuatnya menjadi jus justru akan menghilangkan banyak nutrisi di dalamnya. Beberapa makanan yang mengandung vitamin C seperti apel, wortel, lemon, jeruk, brokoli, paprika, kiwi, pepaya, dan masih banyak lagi.

7. Makanan Fermentasi

Makanan fermentasi diperkaya akan kandungan yang dapat mendorong tumbuhnya bakteri baik di usus sehingga dapat melindungi tubuh dari infeksi virus.

Nah, itulah beberapa makanan yang bisa kita konsumsi untuk menjaga sistem imun kita agar tidak mudah terserang virus, oke guys stay healthy, jangan lupa cuci tangan, pake masker kalo keluar. Jaga diri jaga kesehatan.
Oh iya, jangan lupa like, komen, dan share ya, serta nantikan postingan selanjutnya yang semoga selalu menambah pengetahuan dan bermanfaat.

See u guys

Corona? Bagaimana?

What’s up good readers welcome back to Hananfirda’s blog. Gimana kabarnya sahabat sehat? Semoga selalu sehat ya. Oke, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang Virus Corona.

Virus adalah mikroorganisme patogen yang menginfeksi sel makhluk hidup. Virus hanya dapat bereplikasi di dalam sel makhluk hidup karena virus tidak memiliki perlengkapan seluler untuk bereproduksi sendiri. Semua bentuk kehidupan dapat diinfeksi oleh virus, mulai dari hewan, tumbuhan, hingga bakteri dan arkea. Istilah virus digunakan pada jenis virus yang menginfeksi sel-sel eukariota, sementara virus yang menginfeksi sel prokariota—seperti bakteri dan arkea—dikenal sebagai bakteriofag. (Wikipedia)

Virus Corona atau COVID-19 adalah virus yang menyerang sistem pernapasan manusia.

Gejala terinfeksi corona

1. Demam
2. Batuk dan pilek
3. Gangguan Pernapasan
4. Sakit Tenggorokan
5. Letih dan lesu

Penularan corona virus

Seseorang dapat tertular COVID-19 melalui berbagai cara, yaitu:

1. Tidak sengaja menghirup percikan ludah dari bersin atau batuk penderita COVID-19.

2. Memegang mulut atau hidung tanpa mencuci tangan terlebih dulu setelah menyentuh benda yang terkena cipratan air liur penderita COVID-19

3. Kontak jarak dekat dengan penderita COVID-19, misalnya bersentuhan atau berjabat tangan.

Pencegahan Corona

1. Mencuci tangan dengan benar

Cucilah tangan dengan air mengalir dan sabun, setidaknya selama 20 detik. Pastikan seluruh bagian tangan tercuci hingga bersih, termasuk punggung tangan, pergelangan tangan, sela-sela jari, dan kuku. Setelah itu, keringkan tangan menggunakan tisu, handuk bersih, atau mesin pengering tangan.

2. Menjaga Daya Tahan Tubuh

Untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh, Anda disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat, seperti sayuran dan buah-buahan, dan makanan berprotein, seperti telur, ikan, dan daging tanpa lemak. Bila perlu, Anda juga menambah konsumsi suplemen sesuai anjuran dokter.

3. Menghindari kontak dengan hewan yang berpotensi menularkan coronavirus

Coronavirus jenis baru diduga kuat berasal dari kelelawar dan disebarkan oleh beberapa hewan mamalia dan reptil. Oleh karena itu, hindarilah kontak dengan hewan-hewan tersebut.

4. Tidak Pergi ke Negara yang terjangkit

Agar tidak tertular virus ini, Anda disarankan untuk tidak bepergian ke tempat-tempat yang sudah memiliki kasus infeksi virus Corona atau berpotensi menjadi lokasi penyebaran coronavirus.

5. Memakai Masker

Penggunaan masker ini tetap bisa menurunkan risiko penyebaran penyakit infeksi, termasuk infeksi virus Corona. Penggunaan masker lebih disarankan bagi orang yang sedang sakit untuk mencegah penyebaran virus dan kuman, ketimbang pada orang yang sehat.

PENTING UNTUK DIKETAHUI

Virus Corona (Covid 19)
oleh UNICEF ⛑

1. Corona merupakan virus berukuran besar. Diameter virus ini 400 – 500 micro, sehingga masker jenis apa pun dapat mencegah masuknya ke tubuh kita dan tidak perlu menggunakan masker yang mahal.

2.Virus corona tidak melayang di udara, tapi menempel pada benda, sehingga penularannya tidak melalui udara.

3. Apabila menempel di permukaan logam, virus corona dapat hidup selama 12 jam. Mencuci tangan dengan sabun dan air sudah cukup.

4. Apabila menempel di kain, virus corona dapat hidup selama 9 jam, sehingga mencuci pakaian atau menjemurnya di bawah sinar matahari selama 2 jam sudah cukup untuk membunuhnya.

5. Apabila menempel di tangan, virus corona dapat hidup selama 10 menit, sehingga menyediakan sterilizer berbahan dasar alkohol cukup untuk berjaga-jaga.

6. Apabila berada di udara bersuhu 26-27 °C, virus corona akan mati sehinga tidak hidup di daerah panas. Di samping itu, minum air panas dan berjemur di bawah sinar matahari sudah cukup sebagai pencegahan.

Menghindari makanan dan minuman dingin termasuk ice cream sangat penting.

7. Berkumur sampai dalam dengan air hangat dan garam akan membunuh virus corona di sekitar anak tekak (telak – Jw.) dan mencegahnya masuk kedalam paru-paru.

Dengan mengikuti petunjuk ini cukup untuk mencegah virus corona.
UNICEF

Nah, itulah sahabat sehat sedikit ulasan tentang Virus Corona, semoga bermanfaat ya. Nantikan postingan selanjutnya ya, jangan lupa like komen dan share.

See u










Vitamin E, sumber, manfaat, Bahaya kekurangan


What’s up good readers welcome back to Hananfirda’s blog. Gimana kabarnya sahabat sehat? Semoga selalu sehat ya. Oke, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang Vitamin E.

Vitamin E adalah nama umum untuk dua kelas molekul (tocopherol dan tocotrienol) yang memiliki aktivitas vitamin E dalam nutrisi. Vitamin E bukan nama untuk setiap satuan bahan kimia spesifik namun, untuk setiap campuran yang terjadi di alam yang menyediakan fungsi vitamin E dalam nutrisi. (Wikipedia)

Manfaat vitamin E

1. Menunjang Kesehatan Mata
Asupan vitamin E dan tingkat serum tokoferol yang tinggi mampu menurunkan risiko penyakit katarak pada mata orang berusia lanjut.

2. Mampu Menurunkan Risiko Penyakit Alzheimer
Vitamin E juga berperan dalam memperlambat kehilangan memori dan penurunan fungsi otak. Konsumsi vitamin E yang dibarengi dengan vitamin C juga dapat mengurangi risiko demensia.

3. Fungsi Saraf
Fungsi vitamin E juga untuk membantu menghambat agregasi trombosit pada darah. Hal ini berkaitan dengan aktivitas saraf dan fungsi saraf dalam tubuh. 

4. Mengatur Aktivitas Enzim
Beberapa gejala hormon yang tidak seimbang antara lain kenaikan berat badan, sakit perut akibat menstruasi, infeksi saluran kemih, hingga alergi dan kecemasan berlebih. Konsumsi buah-buahan dan sayuran kaya vitamin E bisa mencegah munculnya keluhan-keluhan di atas.

5. Mempercepat Sembuhnya Luka
Vitamin E berfungsi untuk menyembuhkan luka dengan cepat dan meregenerasi jaringan ekstra sel yang rusak atau hilang.

sumber Vitamin E

1. Alpukat
Selain banyak mengandung vitamin E, Alpukat juga diperkaya oleh zat antiinflamasi pitosterol (beta sitosterol, stigmasterol), dan zat antioksidan karotenoid. Kandungan asam lemak omega-3 pada alpukat juga menjadikan buah ini baik untuk jantung.

2. Biji Bunga Matahari
Kuaci juga merupakan sumber vitamin E yang baik bagi tubuh. Bahkan, setengah gelas biji bunga matahari sanggup menyumbang 82 persen dari angka total kebutuhan vitamin E harian.

3. Kacang Almond
Satu gelas kacang almond mengandung sekitar 26,2 mg vitamin E. 

4. Kiwi
Sebuah kiwi menyimpan sekitar 1 mg vitamin E yang bermanfat untuk kulit agar awet muda, juga meningkatkan sistem imun tubuh.

5. Minyak Zaitun
Minyak zaitun mengandung sejumlah vitamin, salah satunya vitamin E. Kandungan vitamin E pada minyak zaitun mencapai 18 persen dari total kandungan nutrisi yang ada di dalam minyak yang berasal dari buah zaitun ini. 

6. Wortel
Satu buah wortel mengandung 5,6 persen vitamin E di dalamnya. Wortel juga diperkaya dengan serat alami sehingga baik untuk pencernaan. 

7. Labu
Mengonsumsi labu mampu memenuhi 6 persen asupan vitamin E harian Anda.

8. Telur Ayam
Mengonsumsi telur ayam secara rutin dalam jumlah yang ideal tentu akan membawa dampak positif bagi kesehatan tubuh, termasuk melindungi tubuh dari risiko penyakit-penyakit kronik.

Akibat kekurangan Vitamin E

1. Gangguan Kesuburan
Vitamin E berperan penting bagi kesehatan reproduksi Anda, karena itulah kekurangan vitamin ini dapat menyebabkan kesuburan menjadi terganggu.

2. Kanker
tubuh mengalami defisiensi vitamin E maka resiko terjadinya penyakit kanker pun menjadi meningkat.

3. Kulit Kering
Jika tubuh Anda tidak mendapatkan jumlah vitamin E yang cukup maka akan menyebabkan kulit menjadi kering sehingga terlihat pecah-pecah.

4. Antibody Melemah
Ternyata selenium yang ada di dalam vitamin E juga digunakan dalam membentuk antibodi bagi tubuh yang berperan untuk melawan kuman, virus maupun bakteri yang masuk ke dalam tubuh dan menyebabkan berbagai penyakit.

5. Anemia dan Kerusakan Darah Merah
defisit vitamin ini dapat menyebabkan kerusakan pada darah merah yang menjadi terbelah. Bahkan karena pembangunannya terganggu, maka jumlah sel darah tersebut menjadi berkurang sehingga dapat menyebabkan terjadinya anemia serta penyakit lain yang lebih serius.

Nah, itulah sahabat sehat sedikit ulasan tentang Vitamin E, semoga bermanfaat ya. Nantikan postingan selanjutnya ya, jangan lupa like komen dan share.

See u






Vitamin A, sumber, manfaat, Bahaya kekurangan

What’s up good readers welcome back to Hananfirda’s blog. Gimana kabarnya sahabat sehat? Semoga selalu sehat ya. Oke, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang Vitamin A.

Vitamin A merupakan salah satu jenis vitamin larut dalam lemak yang berperan penting dalam pembentukan sistem penglihatan yang baik. Terdapat beberapa senyawa yang digolongkan ke dalam kelompok vitamin A, antara lain retinol, retinil palmitat, dan retinil asetat. (Wikipedia)

Manfaat vitamin A

1. Menjaga kesehatan Mata
Salah satu manfaat vitamin A yang paling terkenal yakni berkat kemampuannya untuk menjaga fungsi penglihatan Anda. Vitamin A disini memiliki tugas penting untuk mengubah cahaya yang ditangkap oleh mata menjadi impuls listrik untuk dihantarkan langsung ke otak.

2. Menunjang Pertumbuhan Janin
Kecukupan vitamin A yang harus dipenuhi ibu hamil akan melengkapi struktur tubuh janin, termasuk organ jantung, ginjal, mata, paru-paru, pankreas hingga kerangka tubuh. Meski begitu, ibu hamil harus tetap memantau asupan vitamin A yang masuk ke dalam tubuh. 

3. Menjaga Kesehatan Tulang
orang dengan kadar vitamin A yang rendah berisiko untuk mengalami patah tulang yang jauh lebih tinggi daripada orang yang dapat memenuhi kebutuhan vitamin A dengan baik.

4. Mencegah Timbulnya Jerawat
vitamin ini termasuk nutrisi penting yang dapat membantu membasmi jerawat membandel bahkan mencegah kemunculannya.

5. Mendukung Proses Reproduksi
Bagi pasangan yang ingin segera memiliki anak maka konsumsilah beberapa jenis makanan yang mengandung vitamin A seperti wortel, bayam, susu, mentega, margarin, daging sapi, ikan, dan lainnya.

6. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Vitamim C banyak mengandung antioksidan, salah satu manfaat antioksidan adalah untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. 

7. Mencegah Penuaan
Vitamin A yang ada di dalam tubuh akan membantu melakukan regenerasi sel-sel kulit agar sel-sel kulit yang telah mati bisa segara terlepas dan terbuang untuk diganti dengan sel-sel kulit baru yang lebih indah dan segar.

8. Menjaga Kesehatan Kulit
Manfaat vitamin A yang bisa membantu meregenerasi sel-sel kulit akan membuat kulit menjadi tetap sehat dan berseri.

Sumber-sumber vitamin A

1. Nangka
Nangka adalah buah yang mengandung vitamin A dengan jumlah tinggi, yakni 110 IU per 100 gr. Mengonsumsi buah nangka secara rutin dapat menjaga kesehatan mata dan kulit.

2. Melon
Selain banyak mengandung vitamin A melon juga rendah kalori, jadi melon juga baik untuk program diet menurunkan berat badan.

3. Semangka
Selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata, semangka juga dipercaya mampu mencegah kanker mulut dan kanker paru-paru.

4. Kurma
Dalam 100 gr kurma, terdapat 149 IU vitamin A. Kandungan fruktosa dekstrosa pada kurma juga menjadikan buah ini bisa menjadi sumber energi.

5. Nanas
Selain vitamin A, nanas juga mengandung mineral, folat, dan potasium.

6. Markisa
Selain mengandung banyak vitamin A, buah markisa juga kaya akan kandungan mineral dan serat yang berfungsi untuk melancarkan sistem pencernaan.

7. Tomat
Tomat sangat baik untuk kesehatan mata, selain mengandung banyak vitamin A, tomat juga banyak mengandung serat.

8. Jambu Biji
Jambu biji memiliki banyak sekali kandungan vitamin A, buah ini juga mengandung zat antioksidan, mineral, dan rendah kalori sehingga cocok untuk dikonsumsi Anda yang tengah berdiet.

Bahaya kekurangan Vitamin A

1. Mudah Terserang Infeksi
Mereka yang kekurangan vitamin A, terutama anak-anak, berisiko terkena komplikasi campak. Oleh karena itu, asupan vitamin A penting untuk dipenuhi agar daya tahan tubuh tetap kuat.

2. Masalah Kesuburan
kekurangan vitamin A juga dapat meningkatkan risiko terjadinya keguguran dan kelainan genetik atau cacat bawaan lahir pada janin yang dikandung.

3. Kulit kering
vitamin A merupakan salah satu vitamin penting yang ikut berperan dalam membantu menciptakan dan memperbaiki sel-sel kulit.

4. Gangguan Pertumbuhan pada Anak
Kekurangan vitamin A pada anak-anak dalam jangka panjang diketahui dapat membuat pertumbuhan anak terhambat, sehingga tubuh anak menjadi lebih pendek dari teman-teman sebayanya.

Nah, itulah sahabat sehat sedikit ulasan tentang Vitamin A, semoga bermanfaat ya. Nantikan postingam selanjutnya ya, jangan lupa like komen dan share.

See u


Sekilas pintas Mengenal Pentingnya Vitamin D

What’s up good readers welcome back to Hananfirda’s blog. Gimana kabarnya sahabat sehat? Semoga selalu sehat ya. Oke, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang vitamin D.

Vitamin D memainkan peran penting dalam pengaturan kalsium dan pemeliharaan kadar fosfor dalam darah, dua faktor yang sangat penting untuk menjaga kesehatan tulang. Kita membutuhkan vitamin D untuk menyerap kalsium di dalam usus dan untuk mendapatkan kembali kalsium yang seharusnya dikeluarkan melalui ginjal.

Manfaat vitamin D

1. Mengurangi Depresi

Vitamin D diyakini turut berperan dalam perkembangan dan fungsi otak. Jika kadar vitamin D di dalam diri seseorang tinggi, risiko depresi akan berkurang.

2. Kehamilan

Ibu hamil yang kekurangan vitamin D lebih berisiko terkena preeklamsia, melahirkan melalui operasi caesar, diabetes gestasional, dan vaginosis bakterialis. Namun kika berlebihan juga tidak baik karena akan meningkatkan risiko alergi makanan pada anak.

3. Diabetes

Semakin tinggi kadar vitamin D dalam tubuh, semakin rendah risiko diabetes tipe 2. 

4. Kanker

Vitamin D diyakini bisa membantu mencegah kanker usus besar, kanker prostat, dan kanker payudara.

5. Multiple sclerosis

Menurut penelitian, seseorang dengan kadar vitamin D yang rendah berisiko terkena multiple sclerosis dan beberapa penyakit autoimun seperti artritis, penyakit tiroid, penyakit Crohn, psoriasis dan radang usus. 

Sumber Vitamin D

1. Sinar Matahari

Ketika sinar matahari masuk ke dalam kulit, tubuh akan membuat vitamin D itu sendiri. Naamun, itu hanya dilakukan sampai pukul 9 saja, setelah itu kalo mau berjemur
Jangan lupa memakai tabir surya ya.

2. Makanan

Selain dibentuk oleh tubuh dengan bantuan sinar matahari, vitamin D juga bisa didapatkan dari beberapa jenis makanan, nah apa sajakah makanan itu?

A) kuning Telur

Kuning telur adalah makanan yang mengandung vitamin D. Namun jangan mengkonsumsi berlebih ya, karena kuning telur juga mengandung banyak kolestrol.

B) ikan salmon

Untuk setiap 100 gram ikan salmon, kandungan vitamin D-nya mencapai 1400 IU. Hal ini menjadikan salmon sebagai salah satu makanan yang mengandung vitamin D dengan kadar tinggi.

C) Jamur

jamur memiliki kandungan vitamin D yang baik untuk kesehatan. Untuk setiap 100 mg jamur, terdapat 446 IU vitamin D di dalamnya.

D) Susu

Susu mengandung vitamin D yang baik untuk menjaga kesehatan tulang dan merawat kekuatan gigi. Dalam setiap 175 ml susu, terdapat sekitar 98,7 IU vitamin D.

E) Tiram

Kandungan vitamin D pada tiram mencapai 272 IU per 86 gram, dan telah memenuhi 68% dari total angka kebutuhan vitamin D harian.

F) Susu Kedelai

Susu kedelai mengandung 130 IU vitamin D untuk setiap 245 gram-nya. 

G) Udang

Satu porsi udan diklaim mengandung 152 IU vitamin D. Di samping vitamin D, udang juga kaya akan zat bernutirisi lainnya seperti vitamin B2, tembaga, fosfor, yodium, dan protein.

H) Tahu

Seratus milligram tahu disebut mengandung 157 IU vitamin D. Jumlah ini mengisi 26 persen dari total kebutuhan vitamin D harian.

Bahaya Kekurangan Vitamim D

A) Resiko untuk terkena kanker lebih tinggi

Risiko untuk terserang kanker akan lebih besar ketika tubuh Anda kekurangan vitamin D. Para ahli mengatakan bahwa vitamin D memiliki kemampuan sebagai anti-kanker, yang dapat membantu tubuh dalam mencegah pertumbuhan serta penyebaran sel kanker. 

B) Tulang Rapuh

Tidak adanya vitamin D membuat mineral-mineral ini tidak ada yang menjaga dan bisa saja menyebabkan penurunan jumlah mineral. Hal ini yang kemudian membuat tulang Anda menjadi rapuh, mudah patah, hingga berisiko osteoporosis.

C) Meningkatkan risiko penyakit jantung

Beberapa teori menyatakan bahwa vitamin D juga memiliki peran dalam kerja jantung. Vitamin D yang terpenuhi dengan baik, akan membantu jantung memompa darah lebih efektif.

D) Menyebabkan Pikun

Demensia adalah penyakit yang menyerang kemampuan otak terkait dengan ingatan, berpikir, dan bahasa. kondisi kekurangan vitamin D yang parah pada orang dewasa, meningkatkan risiko demensia alias pikun hingga 2 kali.

E) mengurangi Depresi

vitamin matahari ini mampu meningkatkan zat kimia pada otak, yang dapat menurunkan tingkat stres.

Nah, itulah sahabat sehat sedikit ulasan tentang Vitamin D, semoga bermanfaat ya. Nantikan postingam selanjutnya ya, jangan lupa like komen dan share.

See u